Mempersiapkan Kebutuhan Program Kerja KKNT Kelompok 15 UTM
Pada hari berikutnya yaitu hari senin tepatnya pada tanggal 26 Desember 2022 Mahasiswa KKN Kelompok 15 UTM melaksanakan kegiatan pertamanya yaitu mempersiapkan segala kebutuhan untuk pelaksanaan program kerja KKNT Kelompok 15. Dimulai dari berkunjung ke Balai Desa untuk meminta surat pengantar mengajar di SDN 1 Dungkek dan meminta data desa untuk kebutuhan program kerja profil desa.
Lalu berlanjut dengan mengunjungi SDN 1 Dungkek untuk menyerahkan surat pengantar dan membahas terkait program kerja yang akan diadakan di SDN 1 Dungkek yaitu Bimbingan Pembelajaran Digital (Dasar-dasar menggunakan komputer dan belajar dengan Game Edukasi) bagi anak Sekolah Dasar yang akan dilaksanak pada tanggal 10 Januari 2023.
Selanjutnya yaitu, survey lanjutan ke Bukit Kalompek untuk kebutuhan program kerja Membangun Kembali Bukit Kalompek, dan terakhir yaitu mengumpulkan sampah untuk kebutuhan program kerja Pemanfaatan Sampah menjadi Barang yang Bermanfaat dengan Membuat Pot dari Botol Bekas.
Penulis : Azriel Akbar Hasananda Putra | 190411100192
Editor : Maulidhan Ady Nugraha | 190411100081
DPL: Faidal, S.E., M.M.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar